Desain Kamar Mandi Kecil Dengan Bathtub

Desain Kamar Mandi Kecil Dengan Bathtub - Kesan mewah dan modern terlihat pada konsep kamar mandi ini. Tampilan ini terlihat dari penggunaan kabinet, aksesori, dan dindingnya. Ornamen-ornamen yang ada menonjolkan ukiran-ukiran merupakan aplikasi dari kesan elegan. Untuk mencegah kesan elegan terlalu berlebihan dan tidak sampai ke arah gaya klasik maka ada bagian sisi dinding yang dibiarkan polos dengan warna off-white. Dengan adanya warna putih pada dinding, plafon, lantai, dan fasilitas saniter, hal ini merupakan salah satu bentuk sederhana untuk menciptakan kesan santai, tenang, dan lapang.

Kamar mandi dengan ukuran 1,8 m x 2 m, bentuknya memanjang, pada dua sisi dinding memanjang menggunakan keramik putih polos, sedangkan dua sisi yang lainnya menggunakan warna merah. Memilih warna yang terkesan mewah dapat dirasakan dengan penggunaan warna merah yang dipadukan dengan efek cahaya berwarna kuning dan warna hitam yang dipadukan dengan warna kayu.

Pada dinding bathtub dibuat coakan dengan ukuran 100 cm x 80 cm, berfungsi untuk dinding dekoratif yang berasal dari wallcover bertekstur seperti kain, dipasang lampu di atasnya dan diberi bingkai hitam.

Kamar mandi kecil warna ungu jarang dipilih dan digunakan untuk sebuah ruangan. Namun, justru warna ungu dipilih menjadi tema utama kamar mandi ini sehingga menjadikan tampilan yang berbeda dari desain kamar mandi lain. Agar kamar mandi tidak terasa gelap, digunakan keramik berwarna ungu yang dipadukan dengan keramik berwarna putih bak papan catur.

Paduan warna ungu dan putih ini membuat suasana kamar mandi menjadi semarak. Apalagi seluruh elemen dari kamar mandi dilapisi dengan keramik tersebut. Peletakan fasilitas yang simpel dan warna yang sederhana membuat kamar mandi ini tampak elegan walaupun dengan warna yang tidak biasa.

Bebas dalam bentuk ruangan, pemilihan warna, dalam menentukan perlengkapan, peralatan dan fasilitas saniternya, itulah yang diambil dari tema kamar mandi ini. Kamar mandi ini cocok untuk pengguna yang berjiwa muda, bebas mengekspresikan jiwa seninya yang dituangkan ke dalam interior kamar mandi. Jika dilihat bentuk ruang pada kamar mandi ini tidak beraturan, adanya dinding-dinding miring, tidak mengganggu peletakan fasilitas-fasilitas yang ada.

Ekspresi kebebasan dalam lantai, dengan pilihan marmer putih bercorak bulat merah. Pada dindingnya setinggi 10 cm untuk plin marmer dengan warna abu-abu bercorak garis vertikal. Pada bagian atasnya menggunakan pelapis veneer, dengan serat kayu berwarna cokelat gelap setinggi 1 m. Menariknya veneer ini ada di bagian yang sengaja didesain khusus untuk dibentuk gambar bunga beserta daun dan batangnya. Dinding veneer bercorak bunga tersebut dipasang mengelilingi bathtub.

Pada area wastafel, terlihat dinding berwarna kontras, warna kuning lemon yang menyegarkan pada warna sekelilingnya. Kabinet wastafel menggunakan veneer dengan tekstur kayu berwarna cokelat muda. Di atasnya dipasang cermin dan lampu gantung dengan efek cahaya berwarna kuning dan disampingnya terdapat ambalan kaca untuk meletakkan peralatan mandi.

Fasilitas saniter, bathtub, dan wastafel menggunakan warna standar, yaitu putih, sedangkan klosetnya berwarna-warni dengan corak bulat-bulat. Sisa dinding yang ada dibiarkan dengan cat putih.



Konsep bathroom yang berdesain minimalis akan menimbulkan kesan bersih dan lapang. Finishing plafon, dinding, dan lantai yang didominasi warna off white cenderung dingin, terasa kurang nyaman oleh penggunanya, tetapi tidak dengan kamar mandi ini. Dominasi warna putih yang ditunjang dengan finishing peralatan mandi dan aksesori warna hitam ditambah pendaran cahaya kuning dari lampu dinding, membuat kamar mandi terasa lebih akrab.

Penataan fasilitas serbasimpel sangat terasa dalam kamar mandi ini sehingga terkesan modern minimalis. Detail yang bersifat dekoratif sengaja dihindari agar mendapatkan kesan bersih. Bathtub kamar mandi diletakkan di salah satu sisi dinding, ditambahkan shower di belakangnya dan gantungan handuk yang simpel di depannya. Pada sisi dinding yang lainnya terdapat wastafel dengan kabinet dan cermin yang tentunya masih tetap konsisten dengan konsep simpelnya.